Spread the love

Internet sudah menjadi kebutuhan yang tidak bisa dipisahkan dari manusia. Sebab, semuanya serba mudah dengan adanya internet. Mulai dari chatting hingga mencari hal yang sulit pun bisa dilakukan hanya dengan memanfaatkan internet. Untuk itulah, tak heran jika kini banyak yang memasang internet seperti WiFi di rumahnya. Apakah Anda juga sedang berencana memasang WiFi untuk rumah? Jika ya, yuk, ketahui cara mudah memilih internet WiFi yang juga dilengkapi dengan layanan wifi managed service.

  1. Tentukan kecepatan WiFi

Sebelum memilih layanan WiFi yang akan dipasang di rumah, ada baiknya tentukan terlebih dahulu kecepatan WiFi hariannya. Ini bisa dilihat dari aktivitas apa saja yang akan dilakukan dengan internet. Misalnya, hanya untuk chatting, browsing, ataupun bermain game. Perbedaan aktivitas yang dilakukan tentunya akan memengaruhi kebutuhan dari kecepatan WiFi yang dipilih.

Biasanya, kecepatan WiFi-nya berkisar dari 300 Mbps, 900 Mbps, hingga 1.900 Mbps. Pilihlah kecepatan yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

  1. Cari informasi terkait paket internet

Carilah informasi selengkap-lengkapnya terkait dengan paket internet yang akan Anda pilih. Misalnya, menanyakan pada orang yang lebih dahulu memasang internet atau jika memungkinkan konsultasikan ke provider yang menyediakan layanan internet.

Biasanya, provider memiliki customer service yang 24 jam penuh akan menjawab semua pertanyaan Anda, baik itu keluhan maupun hanya menanyakan paket yang akan diambil. Jangan sungkan untuk menanyakan semua paket yang ditawarkannya, agar nanti tidak salah pilih, ya.

  1. Pilih yang menawarkan biaya murah

Pastikan untuk memilih provider yang menawarkan biaya murah. Meskipun harganya murah, tapi tetap pilih yang kualitasnya bagus. Jangan sampai asal pilih karena ditakutkan nanti malah bisa merugikan di kemudian.

Apabila budget yang dimiliki terbatas, maka sebaiknya carilah paket langganan yang menyediakan layanan internet yang memberikan servis pemasangan dan peminjaman perangkat yang gratis. Atau, jika mau, pilih Hypernet! Layanan Wifi As A Service Hypernet adalah kombinasi fungsi berbagai macam layanan IT yang dapat menangani bermacam pekerjaan dalam waktu yang bersamaan dan dikelompokkan berdasarkan konteks penggunaannya. Berbasis perangkat keras maupun lunak, layanan Wifi As A Service memberikan solusi yang dapat disesuaikan sepenuhnya berdasarkan kondisi serta kebutuhan pelanggan yang bersangkutan.

Itulah dia beberapa cara mudah memilih WiFi yang wajib untuk diketahui. Semoga artikel di atas bermanfaat, ya!