Spread the love

Mobil adalah salah satu aset yang cukup tinggi nilainya. Karena itulah, banyak orang yang berusaha sebaik-baiknya untuk menjaga aset ini agar selalu aman. Tidak hanya aman dari resiko pencurian saja, tetapi juga aman dari resiko kerusakan. Menggunakan Asuransi Mobil merupakan salah satu cara yang mereka gunakan untuk mengamankan aset berharga ini. Agar mendapatkan pelayanan yang terbaik, memilih asuransi pun tidak boleh asal dan harus memperhatikan beberapa hal saat memilih asuransi mobil. Agar, saat terjadi risiko pada mobil kita tidak akan merasa lebih dirugikan akibat kesalahan memilih perusahaan asuransi.Resiko yang bisa Menimpa Mobil

Memang ada banyak sekali hal yang yang bisa terjadi pada kendaraan kesayangan kita ini, diantaranya yaitu:

  • Kerusakan minor

Beberapa contoh kerusakan minor yang mungkin terjadi pada mobil yaitu adalah munculnya goresan atau lekukan pada body mobil. Kedua hal tersebut bisa terjadi akibat kesalahan pribadi, ataupun kesalahan dari orang lain. Misalnya saja kesalahan yang disebabkan keteledoran diri sendiri, seperti kita tanpa sengaja menabrak dinding pembatas ataupun menyerempet kendaraan lain saat sedang menyetir. Sementara, yang disebabkan oleh orang lain yaitu ketika ada yang tanpa sengaja menabrak atau menyerempet mobil kita, ataupun yang terkadang sering terjadi adalah adanya orang-orang yang iseng menggores cat mobil yang sedang parkir. Untuk kerusakan yang timbul karena diri sendiri, mungkin akan bisa kita atasi dengan menyetir lebih berhati-hati. Namun, untuk yang disebabkan oranglain cukup sulit dihindari.

  • Kecelakaan

Orang yang memiliki pemikiran normal, pasti akan berusaha untuk untuk menghindari terjadinya kecelakaan dengan menyetir kendaraan secara hati-hati. Sayangnya, banyak pengendara yang saat ini justru cenderung mengabaikan keselamatan karena berbagai pertimbangan. Akibatnya, jumlah kecelakaan pun meningkat. Dan bagi para pengendara, meskipun kecelakaan tidak terlalu parah dan membahayakan pengendara, setidaknya pasti tetap akan berdampak pada kendaraan yang dikendarainya.

  • Hilang

Ini adalah salah satu hal yang sangat ditakuti oleh para pemilik kendaraan, yaitu kehilangan kendaraannya. Untuk menjaga agar hal ini tidak terjadi, mereka biasanya akan memasang alarm dan kunci stir untuk melindungi mobilnya. Bahkan, banyak juga yang memasang rantai pada ban mobil dan mengikatkannya dengan sesuatu untuk memastikan mobilnya aman.

Sebenarnya, masih ada beberapa hal lain yang mungkin bisa terjadi pada mobil kesayangan kita. Namun, ketiga hal di atas adalah yang paling umum terjadi. Akan tetapi, semoga kita tidak mengalaminya ya. (Vita)