Spread the love

Perhatian untuk para pengendara mobil! Sudah tahu bagaimana gaya berkendara Anda ketika di jalan raya? Hmm, sadar nggak sih kalau mungkin Anda termasuk orang yang sering melakukan kesalahan saat mengendarai mobil, dan cenderung membahayakan diri Anda atau orang disekitar Anda. Meski Anda sudah melindungi mobil dengan asuransi mobil, bukan berarti Anda  bisa menyetir dengan seenaknya. Yang ada nanti malah celaka lagi, hii!

Jadi, yuk bersama-sama menghindari kebiasaan pengendara mobil yang sering membahayakan!

  1. Menggunakan lampu jauh. Anda tahu tidak apa fungsi lampu jauh? Lampu jauh digunakan untuk menjadi penerang tambahan ketika keadaan di sekitar Anda gelap atau kekurangan cahaya. Namun demikian, sekarang ini banyak sekali pengendara yang menggunakan lampu jauh untuk memberikan tanda pada pengemudi di depannya untuk ‘meminta jalan’. Padahal, tindakan ini sangat membahayakan karena membuat pengemudi lain merasa silau dan hilang konsentrasi.
  2. Menyalakan lampu hazard di tengah hujan deras. Hayoo, siapa nih yang sering menggunakan lampu hazard ketika hujan deras? Ketika jalan licin dan Anda perlu mengemudikan mobil pelan-pelan agar tidak tergelincir, maka Anda pun menyalakan lampu hazard dengan harapan agar mobil di belakang Anda menjadi lebih berhati-hati. Padahal, pemikiran itu salah besar, lho. Sebab, lampu hazard tidak boleh dinyalakan dengan alasan seperti itu. Meski Anda sudah beralasan agar kendaraan di belakang berhati-hati, yang terjadi justru sebaliknya. Anda malah membahayakan diri Anda dan juga mobil di belakang Anda. Sebab ketika lampu hazard dinyalakan, lampu sein Anda menjadi tidak berfungsi dan mobil tidak bisa mengantisipasi gerakan Anda.
  3. Menggunakan bahu jalan. Sudah menjadi hal yang umum bahwa jalanan ibukota selalu macet menjelang jam pergi dan pulang kerja. Dan biasanya, agar bisa cepat sampai tujuan, banyak pengguna jalan yang mengambil bahu jalan karena bebas hambatan. Ini tentunya tidak bisa dibenarkan, sebab bahu jalan tidak digunakan untuk mendahului. Bahu jalan hanya bisa dilalui dalam kondisi darurat dan tidak boleh dilalui ketika macet untuk alasan-alasan yang tidak bisa dibenarkan.
  4. Mengecek ponsel saat mengemudi. Ini dia nih kesalahan yang mungkin sering dilakukan oleh para pengendara mobil: mengecek ponsel ketika menyetir. Bahkan, biasanya kegiatan tersebut tidak hanya berputar pada mengecek ponsel saja, melainkan mengetik pesan atau bahkan menelepon seseorang! Hal ini tentu saja membahayakan, mengingat konsentrasi Anda menjadi terpecah dan Anda tidak fokus lagi melihat jalan di depan Anda.

Dari beberapa kegiatan di atas, mana yang seringkali Anda lakukan tanpa sadar? Yuk, segera ubah dan perbaiki! (Tr)